Wednesday, June 24, 2015

Kota Di Amerika Ini Menerapkan Hukum Syariah Islam


Jika mendengar kata Amerika, yang terbesit di benak banyak orang, mengatakan Amerika adalah negara yang metropolis, serba canggih, serta memiliki aturan perundang-undangan hukum yang kuat. Namun siapa sangka, di negara tersebut ada sebuah kota, yang mendapatkan wewenang, untuk menegakkan peraturan hukum Islam, kota Dearborn namanya.

Dearborn adalah sebuah kota di negara Paman Sam bagian Michigan. Kota ini merupakan kota terbesar kedelapan di negara bagian Michigan, yang memiliki populasi sebanyak sekitar 98.153 jiwa.

Di kota yang di dominasi oleh etnis Arab-Amerika ini, budaya masyarakatnya sangat peduli dengan sekolah, penggalian bakat dan penegakan disiplin dalam setiap aspek kehidupan. Bahkan, sebagian generasi remaja Amerika menyebutnya "Deadborn" karena saking disiplinnya kehidupan di kota ini.

Kota Dearborn ini, seperti dikutip brilio.net, Rabu (17/6) dari The Daily Beast, ternyata juga menggunakan penegakan hukum Syariah yang berlandaskan Al-Quran. Bukan tanpa alasan, kota ini menegakkan hukum tersebut, pasalnya lebih dari 40 persen penduduk Dearborn ini, adalah warga etnis Arab-Amerika atau keturunan Arab.

Meski telah menjadi kota muslim, namun ternyata kota Dearborn ini merupakan tempat kelahiran Henry Ford, pendiri perusahaan raksasa otomotif berlabel ‘Ford’. Selain itu, Dearborn juga merupakan kota yang lengkap infrastuktur pasar dan pendidikannya, kota ini memiliki sebuah kampus bernama Universitas Michigan, serta Henry Ford Community College.

No comments:

Post a Comment